25 Juli 2015

Mama, Ini 5 Perbedaan Ikan Segar dan Ikan Busuk

Mama, Ini 5 Perbedaan Ikan Segar dan Ikan Busuk - Hallo kawan-kawan, kali ini saya mau memberitahu JENIS PERBEDAAN, Pada Artikel yang anda baca kali ini saya akan membuka wawasan anda dengan judul Mama, Ini 5 Perbedaan Ikan Segar dan Ikan Busuk, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Aneka, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Baca juga


Mama, Ini 5 Perbedaan Ikan Segar dan Ikan Busuk

Bagi para pecinta seafood, wajib hukumnya bagi anda untuk mengetahui perbedaan antara ikan segar dan ikan busuk. Pasalnya tidak sedikit para penjual ikan yang memanipulasi dagangannya dengan alasan uang. Sudah tentu kerugian akan dirasakan oleh anda sebagai pembeli karena telah membeli ikan yang ternyata busuk dan tak layak dikonsumsi.

perbedaan-ikan-segar-dan-ikan-busuk.jpg

Ikan

Kandungan protein yang tinggi di dalam ikan membuat bahan makanan ini mudah sekali membusuk. Apalagi jika ikan terus-menerus tersengat sinar mentari, kualitasnya pun akan gampang menurun. Dengan menambahkan bongkahan es atau memasukkan ikan ke dalam freezer, teknik ini bisa memperlama daya tahan daging ikan dari pembusukan.

Biar tidak tertipu, yuk kenali perbedaan antara ikan yang segar dan ikan busuk!

  1. Warna Insang : Saat memilih ikan, pertamakali lihat warna insang ikan tersebut. Perhatikan dengan seksama warna serabut insang dan darahnya. Ikan yang segar memiliki warna merah darah yang jelas. Sedangkan ikan yang sudah mulai membusuk biasanya hanya berwarna cokelat dan tampak mengering.
  2. Warna Mata : Mata ikan yang masih segar dan ikan yang mulai busuk juga terlihat berbeda. Ikan yang masih segar mempunyai mata yang jernih, bersih, mengkilap, dan kemerah-merahan. Sedangkan mata ikan yang agak membusuk mulai tampak buram dan berwarna keputih-putihan.
  3. Warna Kulit : Perhatikan dengan seksama bagaimana tampilan kulit dari ikan yang ingin anda beli. Apakah bersih, cerah, dan mengkilap atau tampak pucat dan berlendir? Ikan yang segar selalu berkulit cerah dan mengkilap. Berbeda dengan ikan yang busuk, biasanya terdapat lendir di kulit tubuhnya.
  4. Tekstur Daging : Coba pegang ikan yang anda minati. Tekan-tekan bagian dagingnya dan rasakan tingkat kekenyalannya. Apabila ikan tersebut masih segar, dagingnya akan terasa kenyal dan padat. Sementara ikan yang mulai busuk terasa lembek dan dagingnya mudah sekali dikoyak bahkan hanya dengan tangan kosong sekalipun.
  5. Bau Amis Segar : Semua ikan tentu berbau amis. Namun untuk ikan yang segar, aromanya amis-amis segar khas ikan. Sebaliknya ikan yang membusuk baunya juga amis namun di beberapa bagian tubuhnya berbau seperti daging yang busuk.

Demikianlah Artikel Mama, Ini 5 Perbedaan Ikan Segar dan Ikan Busuk

Sekianlah artikel Mama, Ini 5 Perbedaan Ikan Segar dan Ikan Busuk kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Mama, Ini 5 Perbedaan Ikan Segar dan Ikan Busuk dengan alamat link https://jenisperbedaan.blogspot.com/2015/07/mama-ini-5-perbedaan-ikan-segar-dan.html
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Mama, Ini 5 Perbedaan Ikan Segar dan Ikan Busuk